Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

"The Watchers" 2024 Mina Tersesat di Hutan Irlandia (Dakota Fanning)

The Watchers adalah film horror misteri dari sutradara Ishana Shyamalan yang sekaligus menulis naskah bersama AM Shine. Ini adalah debut Sihana Shyamalan sebagai sutradara film yang diproduksi oleh ayahnya sebagai produser. Film diproduksi oleh Blinding Edge Pictures, Inimitable Pictures dan New Line Cinema yang rilis di 7 Juni 2024. Film ini benar-benar syuting di Irlandia.

Sinopsis "The Watchers" Mina Tersesat di Hutan Irlandia (Dakota Fanning)

Ishana Shyamalan adalah putri dari sutradara kondang M. Knight Shyamalan, sutradara Knock at the Cabin 2023, Glass, Old, Split 2021, After Earth 2013, Lady in the Water 2006, The Village 2004 Signs 2002 dan banyak film populer lain.

"The Watchers" ceritanya terfokus pada seorang wanita bernama Mina (Dakota Fanning), seorang seniman berusia 28 tahun yang tersesat di wilayah hutan belantara di Irlandia, teritori yang tak pernah tersentuh tangan manusia.

Sinopsis

Hutan belantara yang tidak ada dalam peta. Asal ada mobil yang lewat, pasti mogok di wilayah pepohonannya, tak terkecuali Mina. Terjebak disana, dia terpaksa harus masuk ke dalam belantara yang gelap dan mendapati suara wanita yang menjerit, yang memaksa Mina bergegas lari ke sebuah bangunan perlindungan permanen. Tak lama pintu dibanting tertutup, suara jeritan pun segera menggema di sekeliling bangunan. Di malam hari, para Watchers datang di atas tanah, makhluk-makhluk yang mengawasi manusia-manusia yang mereka tawan, dan setiap orang yang tidak menemukan bangunan itu tepat waktu, hal buruk sudah pasti menimpa.

Sumber: A.M. Shine

Pemeran utama "The Watchers" dan karakternya masing-masing:

  • Dakota Fanning sebagai Mina
  • Georgina Campbell 
  • Olwen Fouere sebagai Madeline

Novel The Watchers karya A.M. Shine

Petualangan horor mengerikan di hutan Irlandia yang terpencil dan menyeramkan, dari penulis asal Irlandia yang diakui secara kritis, A.M Shine. 

"Kamu tidak bisa melihat mereka, tetapi mereka bisa melihatmu"

Mina berada di dalam gedung, di sebuah ruangan dengan dinding kaca, dengan lampu listrik yang menyala saat malam tiba, ketika para Watchers (Pengawas) berada di atas permukaan tanah. 

Karena juga takut terjebak bersama dengan orang asing, Mina sangat membutuhkan jawaban dari penasarannya. Siapa Watchers itu, dan mengapa mereka menyandera dan memenjarakan para manusia, untuk apa memperhatikan setiap gerakan mereka?

Para pelarian dihinggapi rasa lapar, pikiran paranoid, kehilangan harapan, dan lebih buruk lagi, Watchers menunggu.

Profil Dakota Fanning

Hannah Dakota Fanning, lahir 23 Februari 1994 di COnyers, Georgia, Amerika Serikat. Sebelum debutnya ke dalam dunia film, Dakota sering berakting di rumahnya sendiri. Dia adalah anak yang aktif dan bermain karakter dengan saudaranya Elle Fanning, yang juga adalah aktris. 

Tahun 2001 Dakota mendapatkan kerja sama dengan agensi yang membawa namanya ke film "Tomcats" 2001 dan berhasil mendapatkan peran. Dari sana, dia kemudian mendapatkan proyek kecil berjudul "Father Xmas" 2001 dengan peran sebagai Clairee.

Namun bukan itu yang mendorong karir Dakota Fanning. Dia mengikuti audisi untuk mengisi salah satu karakter utama film "I Am Sam" 2001, yang mana dia menerima pujian dari para pembuat filmnya. Perannya sebagi Lucy Diamond Dawson, bermain bersama bintang Hollywood seperti Sean Penn dan MIchelle Pfeiffer.

Sejak film "I Am Sam", karirnya tak terbendung lagi, namanya juga dengan cepat dikenal di seluruh penjuru. "Trapped" 2002 dengan karakter Abby Jennings, satu panggung dengan Charlize Theron, lalu memerankan versi muda Reese Witherspoon dalam film "Sweet Home Alabama" 2002. 

Beberapa judul baru film bersama Dakota Fanning adalah The Equalizer 3, The Perfect Couple, The Nightingale. Tahun 2023, dia sibuk dalam mini seri Ripley dengan peran sebagai Marge Sherwood selama 8 episode.